Informasi Pesawat Jokowi Berputar 360 Derajat, Istilah: Pilot Lakukan Holding

 Informasi Pesawat presiden Jokowi sempat berputar 360 derajat di perbatasan Turki-Iran.

Istilah: Pilot Lakukan Holding untuk Sesuaikan Waktu Kedatangan
Pada Minggu (26/6/2022) media sosial
diramaikan dengan informasi soal, pesawat Garuda lndonesia yang membawa  Bapak Presiden Joko Widodo dan rombongan ke Jerman, terpantau berputar 360 derajat setelah memasuki wilayah udara Turki.
Kejadian ini terpantau sekitar pukul:12.46 (UTC) atau 19.46 WIB.
Informasi ini disampaikan praktisi dan
konsultan industri aviasi Gerry Soejatman
dalam Twitter pribadinya @gerryS padaMinggu malam.

Sontak unggahan Gerry mengundang Perhatian warganet, hingga menjadi viral.
Dikutip dari Kompas.com, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudinakhirnya buka suara.

Bey mengatakan, kejadian tersebut berkaitan dengan waktu ketibaan di Munich, Jerman.

Pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA-1 diperkirakan tiba lebih cepat dari slot waktu yang di tentukan.
la menjelaskan, agar kedatangan pesawat sesuai dengan jadwal yang ditetapkan, pilot melakukan holding guna menyesuaikan waktu ketibaan.